Senin, 07 November 2022

mengevaluasi VPN server

 Pengertian 

    VPN adalah singkatan dari “Virtual Private Network”, merupakan suatu koneksi antara satu jaringan dengan jaringan lain secara pribadi melalui jaringan Internet (publik). Disebut dengan Virtual Network karena VPN menggunakan jaringan Internet sebagai media perantaranya alias koneksinya bukan secara langsung. Dan disebut Private Network karena VPN bersifat pribadi maksudnya hanya orang tertentu saja yang dapat mengaksesnya.



B. Jenis-Jenis dari VPN

    Ada 3 jenis jaringan antara lain:

Remote VPN 

Jenis VPN ini ditujukan pada pengguna yang ingin mengakses jaringan pusat dari tempat yang berada di luar area pusat data dimana user dapat data perusahaan kapanpun dan dimanapun berada contohnya penyelia suatu perusahaan yang dilengkapi laptop untuk mengakses informasi di kantor pusat. Kunci dari jenis komunikasi ini adalah fleksibilitas dan biasanya bandwidth dan performance tidak menjadi isu yang begitu penting. 


2.Intranet VPN 

VPN jenis ini diimplementasikan pada infrastruktur jaringan diperusahaan yang memiliki beberapa lokasi gedung berbeda, biasanya digunakan untuk menghubungkan kantor kantor cabang dengan kantor pusat suatu perusahaan. Jenis VPN ini harus benar-benar aman dan memenuhi standar performansi dan kebutuhan bandwidth dengan persyaratan yang ketat. 


3.Extranet VPN 

Pada jenis komunikasi ini, VPN menggunakan Internet sebagai backbone utama. Biasanya VPN jenis ini ditujukan untuk skala komunikasi yang lebih luas melibatkan banyak pengguna dan kantor cabang yang terserahasiaan (Confidentially) : VPN merupakan terknologi yang menggunakan jaringan internet atau jaringan publik yang tentunya sangat rawan terhadap pencurian informasi atau data. Maka VPN memakai metode enkripsi untuk mengacak data yang lewat. Dengan menggunakan metode enskripsi itu, keamanan data akan cukup terjamin dari pencurian data. Walau ada pihak-pihak yang bisa menyadap data-data yang melewati jaringan internet maupun jalur dari VPN sendiri, akan tetapi belum tentu yang menyadap dapat membaca data tersebut sebab data tersebut sebelumnya telah teracak. Dapat disimpulkan dari fungsi confidentially ini maksudnya supaya data yang di transmisikan haya dapat diakses oleh orang yang memang berhak saja.


2. Keutuhan data (Data Integrity) : VPN mempunyai teknologi yang dapat menjaga keutuhan informasi atau data mulai dari data tersebut dikirim kan hingga data tersebut sampai di tempat yang di tujunya. Sehingga data saat di perjalanan dapat terhindar dari berbagai macam gangguan seperti data hilang, rusak, atau dimanipulasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.


3. Autentikasi sumber (Origin Authentication) : VPN mempunyai kemampuan untuk melakukan autentifikasi terhadap sumber dari pengiriman data yang akan di terimanya. VPN dapat melakukan pemeriksaan kepada data yang masuk dan mengakses informasi dari sumbernya, lalu alamat dari sumber data tersebut akan di setujui jika proses autentifikasi berhasil, dengan begitu VPN dapat menjamin semua data yang di kirimkan dan juga yang diterima berasal dari sumber yang memang benar-benar seharusnya, tidak ada informasi atau data yang dikirimkan oleh pihak lain dan data yang dipalsukan.

Mengevaluasi dedicated hosting server

 Dedicated server merupakan server yang disediakan sendiri pemilik server pusat. Secara mendasar, dedicated server termasuk jenis server pribadi digunakan sebagai tempat penyimpan blog/web dengan kunjungan yang extrim, sehingga menangani beban yang sangat tinggi dan melayani jumlah pengunjung yang di atas level jutaan.


Misalnya Facebook/Google yang menggunakan jenis dedicated server. Oleh sebab itu, dedicated server tidak bisa dioperasikan dalam shared hosting atau virtual private server (VPS). Sementara dedicated hosting identik dengan layanan hosting di mana sebuah server yang dipakai oleh sebuah account (atau sebuah website, seorang klien) saja. Dengan demikian dedicated server memiliki performa dan privasi hosting terdiri dari colocation (di mana mesin disediakan oleh klien sendiri dan ditaruh di data center penyedia hosting) serta dedicated server di mana msin disediakan penyedia hosting.


A. MENGENAL DEDICATED HOSTING SERVER

1. EVALUASI DEDICATED HOSTING SERVER


Perlu diketahui, tidak ada situs atau aplikasi lain yang dapat di-hosting di dalam satu server yang sama. Hal ini berarti bahwa klien mendapatkan penggunaan eksklusif dari sumber daya utama server yang terdiri atas CPU, RAM, dan HDD. User dapat menginstal pilihan sistem operasi dan distro tertentu (misalnya Debian, Ubuntu, CentOS). Beberapa keuntungan dalam menggunakan dedicated server di antaranya keandalan tinggi, tingkat kinerja tinggi, tingkat keamanan tinggi, reputasi IP lebih. baik karena tidak berbagi dengan website lain yang berarti tidak akan bertemu dengan 'tetangga yang dapat mengganggu kinerja website tersebut.


2. KENDALA HOSTING


Banyak pemilik website direpotkan dengan hal teknis seperti instalasi dan konfigurasi server, belum lagi dengan troubleshooting yang harus dilakukan terkait kinerja server. Ada waktu di mana sebuah website tidak lagi dapat dilayani oleh shared hosting biasa, sementara untuk sewa/memiliki server sendiri pemilik website tidak memiliki kompetensi dalam pengelolaan server. Sebab, secara mendasa web hosting merupakan salah satu faktor penentu performa website dalam berbagai kondisi, khususnya disaat menghadapi lonjakan traffic yang signifikan. Oleh sebab itu, dibutuhkan layanan hosting berkualitas untuk mengoptimalkan performa website. Tanpa hal tersebut, sebuah website tidak akan bisa berkembang sesuai ekspektasi meskipun sudah melakukan banyak hal. Secara teori, hosting juga berpengaruh terhadap SEO seperti website lambat, server down, dan roll-back content sangat berdampak terhadap kualitas SEO suatu website, di mana hal tersebut disebabkan oleh layanan hosting yang tidak bermutu.


3. MANFAAT DEDICATED SERVER


Dedicated server menyediakan layanan hosting yang kuat, dapat diandalkan, dan aman. Dalam hal ini user akan memiliki ruang yang cukup disk dan bandwidth sangat besar, lalu lintas tinggi, atau situs-situs mission-critical yang umunya dibutuhkan oleh perusahaan besar, organisasi data berat, dan komunikasi online aktif. Dedicated server memiliki kemampuan lebih besar untuk menginstal dan menjaiankan aplikasi pirant lunak sehingga dapat menerima lebih banyak ruang dan alat-alat sederhana untuk operasional. Dedicated server sangat cocok untuk meraka yang membutuhkan layanan yang sangat baik. Dengan menempatkan sebuah website di dedicated server hosting, kemungkinan menghadapi masalah yang berkaitan dengan offline atau downtime akan berkurang drastis.

Mengevaluasi virtual private server

 

Definisi dan Pengertian VPS

Konsep dari Sebuah VPS

Perbedaan VPS dengan Dedicated Server & Share Hosting

1. Dedicated Server

2. VPS

3. Shared Hosting

Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan VPS

Spesifikasi Minimum VPS Di Indonesia

Apa itu VPS? Apakah kamu sudah tahu tentang salah satu produk populer dari komputasi server saat ini? Jika belum yuk ketahui tentang lebih lanjut tentang komputasi server yang satu ini.


Jika sebelumnya kamu sudah paham tentang shared hosting, Sudah saatnya kamu mengetahui tentang pengertian VPS, bagaimana konsepnya, kelebihan dan kekurangannya dan perbedaan antara virtual private server, shared hosting dan dedicated hosting.


Definisi dan Pengertian VPS

VPS adalah kependekan dari (Virtual Private Server), yaitu sebuah server fisik yang dibagi menjadi beberapa server virtual. VPS digunakan secara pribadi dan keseluruhan resource-nya hanya digunakan oleh satu pengguna saja.


Dikatakan sebagai virtual server karena memang server ini bersifat maya dan virtual, Jadi servernya tidak memiliki fisik. Dalam virtualisasi server menggunakan Teknologi virtualisasi hardware server fisik yang nantinya akan dibagi menjadi beberapa resource berbeda.



Karena teknologi virtualisasi itulah dalam satu buah server fisik bisa terdapat beberapa virtual server yang dijalankan.


Dengan virtualisasi tersebut, memungkinkan kita untuk menginstall OS dan software tambahan sesuai kebutuhan, yang mana tidak dapat kita lakukan di shared hosting.


Konsep dari Sebuah VPS

vps adalah

Tiap virtual server yang telah dibuat ini akan melayani sistem operasi dan perangkat lunak secara mandiri dan dengan konfigurasi yang cepat. Kebanyakan VPS sering digunakan untuk Cloud Computing atau tujuan penggunaan lainnya.


Jika bicara konsep dari sebuah Virtual Private Server, Bisa dikatakan jika VPS merupakan sebuah server namun bersifat virtual. 


Walaupun, tidak murni menempati satu server, tapi VPS bekerja seperti sebuah server yang berdiri sendiri. VPS memiliki process, user, files dan menyediakan full root access. Setiap VPS mempunyai alamat IP, port number, tables, filtering dan routing rules sendiri.


Setiap VPS dapat delete, add, modify file apa saja, termasuk file yang ada di dalam root, dan install software aplikasi sendiri atau konfigurasi root application software-nya.



Dalam hal ini, VPS bisa diibaratkan sebuah apartemen dalam sebuah gedung yang besar, Sedangkan Server fisiknya merupakan gedung tersebut. Dalam virtualisasinya, tiap masing-masing VPS memiliki bagian/resource sendiri-sendiri, Penyedia VPS akan menentukan resource yang nantinya akan disewakan ke pengguna.


Jika kamu sudah membeli apartment kamu bebas menggunakannya untuk keperluan kamu.


Namun tentunya sebuah penyedia apartemen memiliki kebijakan dalam penggunaannya. Sama halnya dengan apartemen, VPS juga memiliki kebijakan yang harus dipatuhi oleh para pengguna.


Perbedaan VPS dengan Dedicated Server & Share Hosting

Apa perbedaan antara VPS, Dedicated Server dan Shared Hosting? Lalu mana pilihan yang tepat untuk bisnis kamu?


1. Dedicated Server

Dedicated Server adalah sebuah server dengan resource dan spesifikasi yang besar, Hal ini berarti kamu menyewa semua server fisik untuk digitalisasi bisnis. Jika tadi bicara gedung dan apartemen, Maka Dedicated Server merupakan gedung secara keseluruhan.


Kamu bebas menggunakan server kamu untuk kebutuhan kamu, dan tentunya sesuai kebijakan yang berlalu. Server dedicated memiliki yang cepat, fleksibel, dan dapat dimodifikasi atau dikustomisasi sepenuhnya.

mengevaluasi share hosting server

 Pengertian Shared Hosting


Apa Itu Shared Hosting?. Shared hosting merupakan salah satu pilihan popular terutama bagi situs-situs yang baru, pada dasarnya jenis hosting ini bekerja untuk memberikan sumber daya server yang nantinya akan digunakan oleh beberapa situs web yang memiliki layanan sama. Penjelasan lebih luasnya lagi adalah bahwa shared hosting ini memberi layanan dengan account hosting yang diletakan bersama-sama beberapa account lainnya didalam satu server yang sama sehingga dalam kinerjanya akan memakai servis bersama.


Ketika seseorang telah memutuskan untuk membuat sebuah situs website maka hal pertama yang harus dilakukan untuk mengelolanya adalah dengan memilih tempat siapa dan mana yang akan dijadikan sebagai penyedia layanan hosting sebuah situs website. Langkah selanjutnya setelah memeutuskan tempat maka pengguna diminta untuk memilih paket hosting yang tersedia pada layanan hosting, pada umunya ada 5 yaitu shared hosting, VPS, cloud hosting, wordpress hosting dan dedicated server hosting.


Kelebihan dan Kekurangan dari Shared Hosting

Dalam penggunaan layanan hosting pasti memiliki kelebihan dan kekurangan di masing-masing jenis hosting yang tersedia, untuk simak beberapa penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan dari shared hosting berikut ini.


Kelebihan Shared Hosting


Biaya Murah


Dibandingkan dengan jenis hosting yang lain, shared hosting merupakan pilihan yang paling murah karena pada setiap server pengguna akan berbagi ruang serta sumber daya dengan yang lainnya. Sebagai contoh shared hosting adalah perumpaan ketika seseorang menyewa sebuah kontrakan atau apartemen yang akan digunakan bersama-sama agar lebih menghemat uang karena biaya akan ditanggung bersama-sama.


Pada umunya pengelolaan shared hosting pasti sepenuhnya dipegang oleh penyedia layanan hosting tersebut, oleh karena itu pengguna tidak perlu khawatir lagi mengenai apa pun yang berkaitan dengan kinerja layanan hosting dan hanya melakukan pengelolaan terhadap situsnya. Dengan hanya memfokuskan pada pengelolaan saja maka pengguna akan lebih menghemat waktu karena tidak perlu repot lagi untuk mengurusi kinerja server dan juga menghemat biaya.

Langkah-Langkah Membuat Blogspot

 Cara membuat web.blog



Langkah awal cara membuat blog lewat Blogger adalah sebagai berikut:

1. Login ke Blogger.

2. Di sebelah kiri, klik ikon Panah bawah.

3. Klik Blog baru.

4. Masukkan nama blog.

5. Klik Berikutnya.

6. Pilih URL atau alamat blog.

7. Klik Simpan.



2. Cara menambahkan halaman ke blog

Langkah kedua dari cara membuat blog adalah sebagai berikut:


Langkah 1: Tampilkan halaman Anda

1. Login ke Blogger.

2. Di kiri atas, klik ikon Panah bawah.

3. Pilih blog yang akan diupdate.

4. Di menu sebelah kiri, klik Tata letak.

5. Di bagian tempat Anda ingin menampilkan halaman, klik Tambahkan Gadget.

6. Pada jendela yang muncul, di samping "Halaman", klik Tambahkan (+).

7. Tetapkan setelan Anda, lalu klik Simpan.

8. Di bagian kanan atas, klik Simpan pengaturan.


Langkah 2: Buat, edit, atau hapus halaman

1. Login ke Blogger.

2. Di kiri atas, klik ikon Panah bawah.

3. Pilih blog yang akan diupdate.

4. Di menu sebelah kiri, pilih Halaman.

- Membuat halaman baru: Klik Halaman baru. Masukkan judul halaman dan informasi lainnya, lalu klik Simpan, Pratinjau, atau Publikasikan.

- Membuat link ke situs lain: Klik Edit lalu Tambahkan link eksternal. Masukkan judul halaman dan URL, lalu klik Simpan Link.

- Mengedit halaman: Di bagian halaman yang ingin Anda edit, klik Edit. Update halaman, lalu klik Simpan, Pratinjau, atau Publikasikan.

- Menghapus halaman: Di bagian halaman yang ingin Anda hapus, klik Hapus lalu Ok.


Langkah 3: Pilih halaman yang akan ditampilkan

1. Di menu sebelah kiri, klik Tata Letak.

2. Pada bagian "Halaman", klik Edit.

3. Pilih halaman yang ingin Anda tampilkan.

4. Klik Simpan.

5. Di bagian kanan atas, klik Simpan pengaturan.


3. Cara Membuat, mengedit, mengelola, atau menghapus postingan

Setelah berhasil mengikuti langkah awal cara membuat blog, kini kamu bisa menulis postingamu di blog. Berikut ini caranya:


Menulis postingan baru

1. Login ke Blogger.

2. Klik postingan baru (+).

3. Buat postingan.

- Untuk memeriksa tampilan postingan Anda saat dipublikasikan, klik Pratinjau.

4. Simpan atau publikasikan postingan Anda

- Untuk menyimpan dan tidak memublikasikan: Klik Simpan.

- Untuk memublikasikan: Klik Publikasikan.

Tambahkan label ke postingan Anda

Anda dapat menggunakan label untuk mengatur postingan. Pembaca dapat menggunakan label untuk memfilter konten yang mereka dapatkan.

1. Login ke Blogger.

2. Untuk membuka tampilan editor, klik postingan yang sudah ada atau klik Postingan baru (+).

3. Di sebelah kanan, klik ikon Label.

4. Masukkan label atau klik label yang ada.

- Untuk menambahkan lebih dari satu label ke postingan, pisahkan label dengan koma

Tips: Di dasbor, Anda dapat menemukan label di samping judul


Menjadwalkan postingan

​1. Login ke Blogger.

2. Di bawah nama blog, klik ikon Postingan lalu judul postingan yang ingin dipublikasikan.

3. Di sidebar kanan, di samping ikon Dipublikasikan pada, klik panah ikon Panah bawah.

4. Pilih Setel tanggal dan waktu.

5. Di kalender, pilih tanggal dan waktu, lalu klik Publikasikan.

- Jika Anda ingin menjadwalkan ulang postingan yang dipublikasikan, klik Kembalikan ke draf.

Untuk memposting melalui email

1. Buat email baru.

2. Di subjek email, masukkan judul postingan Anda.

3. Di isi email, masukkan postingan Anda.

- Untuk menandai akhir postingan Anda, masukkan #end.

- Untuk menyertakan gambar, lampirkan gambar ke email Anda.

4. Kirim email ke alamat email yang Anda buat: (namapengguna.[katarahasia]@blogger.com).


Cara Mengedit postingan

1. Login ke Blogger.

2. Di bawah nama blog, klik Postingan.

3. Klik judul postingan.

4. Buat perubahan.

- Untuk memeriksa tampilan postingan Anda saat dipublikasikan, klik Pratinjau.

5. Untuk postingan yang:

- Telah dipublikasikan: Klik Perbarui atau Kembalikan ke draf

- Belum dipublikasikan: Klik Publikasikan atau Simpan.


Cara Menghapus postingan

​1. Login ke Blogger.

2. Di kiri atas, klik ikon Panah bawah.

3. Klik nama blog.

4. Arahkan ke postingan yang ingin Anda hapus. Saat postingan muncul, klik Hapus.

5. Menambahkan gambar dan video ke blog

Setelah mengetahui cara membuat blog, kini kamu bis aberkreasi dengan menambahkan gambar atau video dalam postinganmu. Berikut caranya:

Menambahkan gambar ke entri blog

1. Login ke Blogger.

2. Di kiri atas, klik ikon Panah bawah.

3. Pilih blog yang akan diperbarui.

4. Buat entri baru atau edit entri untuk menambahkan gambar.

5. Pada Editor Entri, klik Sisipkan gambar

6. Pilih tempat asal gambar yang ingin Anda upload.

7. Pilih satu atau beberapa gambar untuk diupload.

8. Klik Tambahkan yang dipilih.

9. Jika gambar sudah ada dalam entri, klik untuk mengubah ukuran, teks, atau perataannya pada halaman.


Menambahkan video ke blog

1. Login ke Blogger.

2. Di kiri atas, klik ikon Panah bawah.

3. Pilih blog yang akan diperbarui.

4. Buat entri baru atau edit entri untuk menambahkan video.

5. Pilih Editor Entri, klik ikon Sisipkan video

6. Pilih video yang ingin Anda gunakan.

Senin, 01 Agustus 2022

Konsep Share Hosting

 Hosting merupakan suatu istilah penempatan file atau data pada server tertentu yang secara fisik anda tidak dapat melihatnya secara langsung. Biasanya hosting sering dengan aktivitas bisnis penyewaan space atau ruang kapasitas hard disk server untuk menyimpan data web yang kini berkembang ke fitur lain seperti e-mail,FTP,database,dan lainnya.

 Server Anda dibangun sebagai sebuah server utama kemudian Anda konfigurasi dan set up web control panelnya sehingga memungkinkan diakses dan dikelola dari komputer lain. Selanjutnya, server tersebut disetting agar dapat memberikan akun kepada teman lainnya untuk mengunggah data file web ke direktori yang telah ditentukan sebelumnya titik sebagai contoh pada gambar berikut Anda menyewakan space atau ruang penyimpanan hardisk server pada direktori/home/coba pada unsur Andi untuk diredirect kan pada user lain ketika mengakses domain coba. Com menggunakan aplikasi web browser.

Analogi yang disimulasikan pada gambar tersebut cukup mewakili proses bisnis penyewaan hosting yang sekarang marak di internet. Hanya saja terdapat perbedaan mendasar bahwa pada perusahaan yang secara profesional bergerak dalam jasa hosting, memiliki sistem perhitungan keuangan yang menghitung besaran nilai sewa hosting pada pelanggannya, dukungan layanan keamanan guna menjamin data-data pelanggan tidak hilang dan rusak, serta fitur-fitur pendukung lainnya seperti aktivasi domain, email, anti spam, SSH, telnet, dan yang tidak boleh dilupakan adalah pelayanan bantuan teknis baik secara otomatis menggunakan sistem maupun secara manual dengan bantuan staff it yang umumnya bekerja selama 24 jam.


B. set up domain server

Simulasi pembuatan hosting dengan 3 nama domain berbeda. Masing-masing domain memiliki direktori web yang berbeda-beda, tapi masih dalam satu mesin server yang sama. Untuk lebih memahaminya sebaik Anda memperhatikan skema jaringan berikut.

Tahapan melakukan pembuatan hosting dengan 3 nama domain berbeda, masing masing domain memiliki direktori web yang berbeda beda tapi masih dalam satu mesin server yang sama : 

1. Persiapkan mesin komputer yang akan dijadikan server hosting. Lakukan instalasi OS Debian 9.4 sesuai ketentuan.

2. Konveksikan server dengan jaringan, kemudian konfigurasi IP address sesuai ketentuan sebelumnya dengan membuat IP address alias.

3. Periksa koneksi jaringan dari klien ke server atau sebaliknya pada setiap pengalaman dalam server yang telah disetting sebelumnya.

4. Install aplikasi SSH server untk mempermudah melakukan remote server.

5. Selanjutnya, lakukan instalasi paket aplikasi DNS server dengan BIND9.

6. Untuk mengkofigurasi DNS server, anda dapat mengaturnya secara langsung melalui console terminal mesin atau secara remote menggunakan SSH. Langkah awal adalah dengan mengkonfigurasi zona domain domain yang telah ditentukan sebelumnya, yaitu cobabelajar.net, latihan- server.com, dan panelku.com.

7. Tambahkan opsi folwarder dan allow-query pada file named.conf.options.

8. Pindah ke direktori /etc/bund.

9. Salin example file db.rev yang sudah disediakan oleh BIND9.

10. Modifikasi isi file konfigurasi db.belajar sesuai dengan gambar.

11. Berikutnya, lakukan konfigurasi file db.latihan sesuai contoh dalam gambar.

12. Edit dan sesuaikan isi konfigurasi zona pada file db.panelku pada domain panelku.com.

13. Selanjutnya, buat zona IP address pada setiap domain yang telah dibuat sebelumnya dengan mengubah konfigurasi file db.ip.

14. Restart service DNS server.

15. Periksa apakah status layanan BIND9 telah berjalan dengan baik.

16. Selanjutnya, periksa apakah domain domain yang telah anda buat dan konfigurasi sebelumnya telah bekerja dengan baik (jangan lupa untuk melakukan setting file/etc/resol. Conf menggunakan IP DNS server yang baru anda buat tadi.

17. Selamat, anda telah berhasil membangun DNS dalam jaringan lokal.

18. Tahapan berikutnya adalah melakukan pengujian dari sisi komputer klien, yaitu apakah nama domain yang telah disetting telah dikenali. Pastikan DNS tersebut dapat bekerja dengan baik.

Senin, 25 Juli 2022

Control Panel

 Hosting berasal dari kata host atau komputer atau server. Istilah hosting menjadi populer sebagai rujukan Ketika anda membangun sebuah web server dengan cara menyewa pada perusahaan lain tanpa mengetahui bentuk fisik komputer server tersebut.

Control panel hosting adalah sebuah software atau alat yang disediakan oleh penyedia layanan web hosting yang bertujuan untuk mempermudah dalam mengelola, mengatur, mengoperasikan, dan menjalankan segala kebutuhan website.

1.Shared hosting

Merupakan tipe hosting skala kecil dimana user web hosting hanya dapat melakukan setting layout dan konfigurasi tampilan web karna konfigurasi control panel dilakukan sepenuhnya oleh administrator web hosting.

2.Dedicated hosting

Merupakan jenis hosting yang disediakan oleh perusahaan atau penyedia hosting yang secara khusus ditujukan oleh client yang telah menyewanya.

3.Cloud hosting

Teknologi hosting tidak hanya memanfaatkan satu server sebagai tumpuan utama dalam memberikan layanan web.dengan mengandalkan teknik komputasi cloud hosting pada komunikasi berbagai server yang terhubung dengan internet,memungkinkan penyimpanan halaman web,file,database,dan data lainnya menjadi terdistribusi dengan baik

 4.Virtual private server

Mode ini mungkin lebih sering dipergunakan oleh para IT dengan kemampuan atau skill menengah keatas.VPS merupakan server virtual yang dibangun diatas mesin fisik server utama yang tentu memiliki kapasitas hardware yang sangat baik.

5.Dedicated server

Merupakan server yang secara fisik terkoneksi dengan internet,dimana kapabilitas bandwith memungkinkan server berbagi data secara langsung.Pada perusahaan besar server akan ditanam dalam ruangan khusus dengan besar bandwith tertentu dilengkapi dengan deretanpublic yang bersifat status.Sementara itu,pada dedicated server berkala kecil seperti rumah dan toko yang memperoleh sambungan internet dengan IP public secara acak,dapat memanfaatkan layanan DNS dinamis.

Fungsi utama dari control panel hosting ini adalah membantu user web hosting untuk mengatur, menjalankan dan mengelola berbagai fasilitas yang ada pada layanan web hosting untuk keperluan websitenya.
Mengatur domain redirect: Domain redirect adalah proses untuk mengarahkan domain ke website lain.
Mengelola DNS: Domain Name System (DNS) adalah sistem yang mempermudah Anda untuk mengakses sebuah website.
Membuat subdomain: subdomain adalah bagian dari domain. Fungsinya sama dengan domain pada umumnya. Biasanya, subdomain digunakan untuk menambahkan website khusus.
Back-Up Data                                                                                                                                     Fungsi selanjutnya adalah sebagai back-up data, yang mana control panel memiliki fungsi yang berhubungan dengan security system dan pengaturan database. Back-Up Data